Doa Melaksanakan Mandi Wajib Dan Hukumnya
Doa mandi wajib merupakan bacaaan doa yang wajib dilafalkan oleh setiap umat muslim yang hendak melaksanakan mandi wajib. Doa mandi wajib sendiri terletak pada bacaan niat sesaat sebelum anda melakasanakan mandi wajib tersebut. Dalam doa mandi wajib tersebut terdapat banyak sekali keuatamaan yang didapat.
Pada proses pelaksanaan mandi wajib ini sendiri juga tidak semata-mata sama dengan mandi pada umumnya. Tetapi terdapat beberapa langkah dan cara yang wajib untuk dilalukan agar mandi wajib yang dilakukan dapat diterima dan kedepannya kita sebagai umat muslim bisa kembali melaksanakan ibadah seperti biasanya.
Hukum dari membaca doa mandi wajib ini sendirinya yaitu wajib karena barangsiapa yang melaksanakan mandi wajib tapi orang tersebut lupa untuk membaca niatan dan doa mandi wajib maka mandi wajib yang telah dilaksanakan orang tersebut dianggap tidak sah. Maka dari itu penerapan dari bacaan doa mandi wajib ini sangat penting untuk dilaksanakan agar kita sebagai umat muslim bisa kembali ke keadaan yang suci.
Doa mandi wajib sendiri terdapat beberapa doa dan harus dibacakan sesuai dengan penyebab mengapa orang tersebut melaksanakan mandi wajibnya. Berikut ini merupakan doa niatan mandi wajib yang bisa anda bacakan sesuai dengan alasannya :
- Doa mandi wajib bagi orang umum yang ingin mensucikan diri
“Nawaitul Ghusla Lifrafil Hadatsil Akbari Fardhan Lillahi Ta’aala.”
Artinya: Aku niat mandi untuk menghilangkan hadats besar, fardhu karena Allah ta’ala.
- Doa mandi wajib bagi orang yang telah melewati masa haid
“Nawaitul Ghusla Lifraf il Hadatsil Haidil Lillahi Ta’ala.”
Artinya :“Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadas besar dari haid karena Allah Ta’ala.”
- Doa mandi wajib bagi orang yang telah melewati masa nifas
“Nawaitul Ghusla Lirafil Hadatsil Nifasi Lillahi Ta’ala.”
Artinya : “Aku niat mandi wajib untuk mensucikan hadas besar dari nifas karena Allah ta’ala”
Dengan membaca niatan tersebut diharapkan bahwa mandi junub yang kita lakukan akan benar-benar membersihkan diri kita dari berbagai macam hadats yang menempel di tubuh kita. Selain itu pelafalan niatan awal yang baik juga akan membawa kita ke hal yang baik, itulah kenapa membaca doa dan niat ini termasuk kedalam rukun mandi wajib.
Hukum dari melaksanakan mandi wajib sendiri sudah dijelaskan oleh Allah SWT didalam alquran surat Al-Maidah ayat 6 dan juga surat An-Nisa dimana pada kedua surat ini dijelaskan bahwa wajib hukumnya seseorang melaksanakan mandi junub atau mandi wajib jika orang tersebut dalam keadaan yang junub sebelum akhirnya orang tersebut dapat kembali melaksanakan ibadah seperti biasanya.
Karena ibadah shalat merupakan salat satu bentuk ibadah yang dilakukan untuk menunjukan bukti ketaatan kita kepada Allah SWT maka sangat penting jika kita sedang menghadap Allah dalam keadaan yang bersih tanpa adanya kotoran ataupun hadats yang menempel di tubuh kita.
Selain dengan berwudhu cara lainnya yang dilakukan agar kita bisa terindar dari hadats ini ya dengan melaksanakan mandi wajib. Kedepannya diharapkan jika kita menyempurnakan amalan-amalan lain selain shalat kita maka semoga saja Allah juga akan memberikan banyak keberkahan karena kita sudah mengikuti apa yang diperintahkan.
Jangan sampai shalat yang kita kerjakan menjadi sia-sia hanya karena kita sebagai umat muslim belum mengetahui tata cara mensucikan diri yang baik sesuia dengan aturan yang sudah berlaku didalam alquran dan hadits.